Merasa Tak Pinjam Buku di Perpustakaan FDK, Mahasiswa Ini Terancam Denda Setengah Juta

Kartu perpustakaan Miftah menunjukkan, sejak 30 Desember 3 buku yang dipinjam dari Perpustakaan FDK belum dikembalikan Amanat  - Mift...

Kartu perpustakaan Miftah menunjukkan, sejak 30 Desember 3 buku yang dipinjam dari Perpustakaan FDK belum dikembalikan

Amanat - Miftah Khusni, mahasiswa jurusan Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) Fakultas Dakwah dan Komunikasi (FDK) UIN Walisongo Rabu (7/12) kaget bukan kepalang. Pasalnya dia mendapat informasi dari temannya bahwa ia masuk dalam daftar anggota Perpustakaan FDK yang belum mengembalikan Buku.

Keesokan harinya (8/12), Miftah mendatangi Perpustakaan FDK untuk mengonfirmasi perilhal tersebut. Alangkah terkejutnya dia, saat melihat kartu peminjaman buku miliknya. Di situ tertulis, 3 buku telah dipinjamnya sejak 30 Desember 2015. Padahal dia merasa sudah lama tidak ke Perputakaan FDK, apa lagi meminjam buku di sana.

Miftah menuturkan, tulisan tangan di kartu peminjaman buku miliknya. Tulisan itu pun  berbeda dengan tulisan pada peminjaman sebelumnya. “Itu bukan tulisan saya,” katanya sambil menunjukkan buku tersebut kepada skmamanat.com.

Mahasiswa semester 5 itu meyakinkan, tidak mungkin dia meminjam 3 buku tersebut. Apalagi, tahun lalu dia masih duduk di semester 3, sehingga tidak masuk akal dia meminjam buku yang notabene adalah buku bacaan mahasiswa semester akhir.

Yang lebih mengagetkan, jika dihitung-hitung, jelas Miftah, sejak 30 Desember tahun lalu sampai sekarang, total denda yang harus dibayar sekitar Rp. 500 ribu rupiah. 

Beruntung, saat dia mengonfirmasi ke pihak perpustakaan FDK, dia tidak langsung diminta membayar denda. Melainkan,  diminta mencari terlebih dahulu, siapa tahu kartu perpustakaannya diipinjam teman atau kakak  angkatannya. “Tapi saya ingat betul, tidak ada”, ujarnya.

Miftah berpendapat, sudah saatnya perpustakaan FDK meninggalkan sistem manual. Menurutnya, kartu peminjaman yang ditulis tangan sendiri itu berpeluang disalahgunakan oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Dengan sistem manual, orang akan dengan sangat mudah mengambil kartu orang lain, kemudian dipakai untuk meminjam buku bukan atas namanya.

Mahasiswa asal Cirebon tersebut khawatir, jika sistem seperti itu dipertahankan, kejadian seperti ini akan terulang kembali. “Yang saya takutkan, nanti ada mahasiswa lain yang senasib dengan saya”, katanya.

Sebelumnya, Laila Lu’luil Maknunah, mahasiwa FDK, juga mengalami hal yang serupa.  Dia tidak bisa meminjam buku di Perpustakaan FDK, pasalnya ada satu buku yang belum dikembalikan. Padahal ia merasa tak meminjam buku trsebut. “Saya ingat betul, bukan saya yang pinjam”, ujarnya. 

Setelah berkomunikasi dengan pihak perpustkaan FDK, akhirnya Laila sepakat untuk menggantinya dengan 3 buku dengan judul yang berbeda.

MS Najib

COMMENTS

Name

Aneka Jaya,1,Artikel,13,feature,9,fotografi,1,indepth,6,laporan,28,Lifestyle,3,Mahasiswa Kemalingan,1,ORSENIK 2017 UIN Walisongo,22,PBAK 2017,25,Profil UKM UIN Walisongo,15,Ramadan,3,sastra,13,Sastra budaya,1,sosok,8,UIN Walisongo,3,USIM,1,varia kampus,315,warta mahasiswa,1,
ltr
item
skmamanat.com: Merasa Tak Pinjam Buku di Perpustakaan FDK, Mahasiswa Ini Terancam Denda Setengah Juta
Merasa Tak Pinjam Buku di Perpustakaan FDK, Mahasiswa Ini Terancam Denda Setengah Juta
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhoJUyF1lmyOrzp3kvnqa9vYnMzps-Gh5DCipZUuTKi0mUeiJZaiP_mFGaVeQTexvnvLCZKnGWUA6WZDez4ix3Ahe7JzTolFR3mtCN0Qrtn6X5EiX1GAuYd2c6edlicnbMkSTk7LoCzBb_5/s320/WhatsApp+Image+2016-12-08+at+11.38.48+AM.jpeg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEhoJUyF1lmyOrzp3kvnqa9vYnMzps-Gh5DCipZUuTKi0mUeiJZaiP_mFGaVeQTexvnvLCZKnGWUA6WZDez4ix3Ahe7JzTolFR3mtCN0Qrtn6X5EiX1GAuYd2c6edlicnbMkSTk7LoCzBb_5/s72-c/WhatsApp+Image+2016-12-08+at+11.38.48+AM.jpeg
skmamanat.com
https://skmamanat.blogspot.com/2016/12/merasa-tak-pinjam-buku-di-perpustakaan.html
https://skmamanat.blogspot.com/
http://skmamanat.blogspot.com/
http://skmamanat.blogspot.com/2016/12/merasa-tak-pinjam-buku-di-perpustakaan.html
true
933386080041432110
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy