Salah seorang peserta sedang memanjat dalam lomba wall climbing , Orsenik 2017, Sabtu (23/9). (Fahmi/Amanat) Skmamanat.com – Perlom...
Perlombaan ini dibagi menjadi 4 kategori yaitu lead putra, lead putri, speed putra dan speed putri, yang diikuti 64 peserta dari 8 fakultas.
Ahmad Rouf Andriansyah, ketua Mahasiswa Walisongo Pecinta Alam (Mawapala) menjelaskan tidak hanya juara namun seluruh peserta akan mendapat apresiasi dari panitia.
“Selain sertifikat, juara juga mendapatkan hadiah khusus dari Mawapala,” ungkapnya.
Hadiah tersebut diantaranya juara 1, 2, 3 masing-masing mendapatkan voucher open trip Rp.500 ribu, Rp.400 ribu, dan Rp.300 ribu ke Gunung Semeru. Tak hanya itu, bagi seluruh peserta masing-masing juga mendapat voucher open trip Rp.100 ribu ke Gunung Prau.
“Khusus juara 1 juga mendapatkan vandel atau plakat” pungkas Rouf.
Reporter : Khanif Maghfiroh
Editor : Iin Endang Wariningsih
COMMENTS